Al Muhaimin

A. Makna Kebahasaan Al Muhaimin

     Kata Al Muhaimin bermakna "memelihara", "menjaga", "mengawasi", dan "menjadi saksi terhadap sesuatu". Maksudnya kita harus memiliki sifat ini seperti Allah yang memelihara alam semesta dari kehancuran maupun kebinasaan

B. Pesan Sosial - Ekonomi Sifat Al Muhaimin

  1. Memelihara Diri
           Seorang mukmin harus mampu "memelihara" dirinya. yakni memelihara hati, lisan, pandangan, pendengaran, dan perbuatannya dengan memperbarui kondisi hati dalam mendekatkan diri kepada Allah
  2. Memelihara Kehidupan Keluarga
           Pesan sosial dalam sifat ini dapat juga diimplementasikan dalam keluarga. Karenanya para orang tua haruslah bertanggung jawab dalam memelihara keluarganya
  3. Memelihara Kehidupan Masyarakat
          Dalam kehidupan bermasyarakat, kita juga harus berpartisipasi dalam memelihara kehidupan sosial yang aman. Segala hal yang dapat mengancam eksistensi tatanan kehidupan masyarakat diusahakan bisa dideteksi sedini mungkin.
C. Sumber Landasan Sikap dan Mental
  • Memelihara hati dari sifat iri, dengki, hasud, fitnah, dan sifat negatif lainnya
  • Memelihara lisan dan pandangan dari hal yang tidak baik
  • Memberikan pendidikan akhlak yang baik dalam keluarga dan menerapkan dalam kehidupan
  • Membudayakan sikap saling peduli dalam pergaulan sosial
  • Mencegah anggota masyarakat dari tindakan kriminalitas dan perilaku amoral



Sumber :
Asmaul Husna for Succes in Business & life, Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, 2009, Jakarta

Comments

Popular posts from this blog

Al Waliy

Al Hafidz

Al Khafidh