Al Ghafur

A.    Makna Kebahasaan Al Ghafur
Al Ghafur mempunyai banyak arti dan pemahaman tergantung kepada konteksnya. Namun dalam konteks ini mengacu kepada “Yan Memberi Ampunan” dan lagi mempunyai rahmat.

B.     Pesan Sosial – Ekonomi sifat Al Ghafur
1.      Memaafkan kesalahan orang lain
Memaafkan kesalahan orang lain bukanlah pekerjaan yang mudah, karena biasanya rasa dendam akan bersemayam yang menyebabkan permusuhan berlarut larut tanpa rekonsiliasi. Seorang mukmin yang beriman dapat dilihat salah satunya dari kebesaran hatinya untuk melakukan tindakan ini.
2.      Senantiasa memohon ampun kepada-Nya
Memohon ampun dalam pengertian adalah kesungguh-sungguh menyesali diri atas dosa/kesalahan yang diperbuat dan bertekad untuk tidak mengulanginya. Meyakini sifat ini harus disertai dengan keyakinan dan kesungguhan untuk terus menerus memohon ampun kepada-Nya atas segala kekhilafan

C.     Sumber Landasan Sikap dan Mental
·         Memperbaiki diri dari segala kesalahan dan dosa baik kepada Allah, orang tua, serta kepada orang lain
·         Bersedia untuk memaafkan kesalahan orang lain
·         Memberikan kesempatan kepada yang pernah salah dan berbuat kekurangan untuk melakukan perbaikan
·         Mampu menjadi pribadi yang bisa memberi inspirasi kepada orang lain untuk memperbaiki dirinya

Sumber :
Asmaul Husna for Succes in Business & life, Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, 2009, Jakarta

Comments

Popular posts from this blog

Al Waliy

Al Hafidz

Al Khafidh