Al Ghaniy
A. Makna Kebahasaan Al Ghaniy
Kata ini memiliki dua makna dasar, yakni “kecukupan”
dan “suara”. Dalam pengembangan mengenai sifat Allah kata ini menunjukan bahwa
Allah adalah Yang Maha Kaya
B. Pesan Sosial – Ekonomi Sifat Al Ghaniy
1. Memperkaya Hati
Kekayaan
hati baru bisa dicapai jika: berkeingan untuk memiliki sesuatu dan telah mampu
memilikinya, memalingkan keinginan dan pemilikian tersebut secara sadar untuk
diserahkan kepada pihak lain dengan penuh kerelaan, dan yang terakhir adalah
mampu berdiri sendiri tanpa mengharap bantuan.
2. Memperkaya Ilmu dan Keterampilan
Tindakan
ini sangat penting untuk dilakukan. Karena ilmu dapat menyinari kehidupan
seseoarang sedangkan keterampilan dapat membawa kesejahteraan materi bagi diri
dan keluarganya
3. Giat dalam mencari rezeki
Rezeki
yang kita peroleh harus digunakan sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas
dan kuantitas ibadah kepada-Nya. Seperti bersedekah, zakat, dan melaksanakan
ibadah haji.
C. Sumber Landasan Sikapa dan Mental
·
Memperkaya diri dengan sifat sifat mulia
seperti mengasihi sesama
·
Mencari dan memperoleh rezeki yang halal
untuk kebaikan bukan hanya untuk memperkaya diri
·
Banyak membaca, mengikuti pendidikan ,
atau berdiskusi dengan orang yang berhasil demi memperkaya ilmu dan
keterampilan
Sumber :
Asmaul Husna for Succes in Business & life, Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, 2009, Jakarta
Comments
Post a Comment