Al Mughniy


A.    Makna Kebahasaan Al Mughniy
Kata ini memiliki arti “memberi kekayaan atau kecukupan”. Dalam konteks sifat Allah, kata ini digunakan untuk menunjukan bahwa Allah adalah Yang Maha Memberi Kekayaan.

B.     Pesan Sosial – Ekonomi Sifat Al Mughniy
1.      Membiasakan bersikap dermawan dan memberi peluang
Tindakan ini harus dilakukan dalam kondisi apapun, baik dalam kondisi lapang terlebih ketika kita dalam kesempitan. Karena ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Allah.  Selain itu juga memberi peluang menjadi tindakan yang tak kalah penting. Bisa juga dengan motivasi, sharing pengalaman, dan lainnya
2.      Senang dan Ikhlas dalam memberi bantuan
Tindakan ini maknanya tidak sebatas membelanjakan harta di jalan-Nya. Pasalnya bentuk bantuan dapat bermacam macam jenisnya baik tenaga, maupun pikiran. Kepedulian social juga termasuk dalam pengaggungan tentang sifat ini

C.     Sumber Landasan Sikapa dan Mental
·         Mengoptimalkan potensi diri agar bisa memberikan manfaat kepada orang lain
·         Bersikap empati dan menyediakan waktu untuk mendengar keluh kesah orang orang lain serta berupaya memberikan solusi terbaik
·         Memberikan kesempatan sekaligus mendorong diri sendiri dan orang lain agar bisa memperbaiki diri

·         Mengingat tentang pentingnya zakat, sedekah, serta ikhlas dalam mengerjakannya

Sumber :
Asmaul Husna for Succes in Business & life, Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, 2009, Jakarta

Comments

Popular posts from this blog

Al Khafidh

Al Majid

Al Waliy